Jumat, 09 Maret 2018

Kapal Kontainer Terbakar di Laut Arab, 1 Orang Tewas dan 4 Hilang


Kapal kontainer Maersk Line terbakar di Laut Arab pada Selasa 6 Maret. Akibatnya, seorang kru kapal tewas dan empat lainnya hilang.

Kapal tersebut terbakar pukul 15.20 GMT, sekitar 900 1.448 kilometer sebelah tenggara Salalah, Oman. Hal itu diungkapkan oleh perusahaan pelayaran kontainer terbesar di dunia tersebut dalam sebuah pernyataan.

Pihak Maersk mengatakan, 23 kru kapal selamat, namun seorang di antaranya, warga negara Thailand, tak tertolong. Dia meninggal setelah dirawat di rumah sakit.

"Kondisi kesehatannya memburuk karena luka-luka yang diderita akibat kebakaran," demikian pernyataan Maersk, seperti dikutip dari Reuters, Kamis (8/3/2018).

Api masih menyala di kapal tersebut hingga Rabu 7 Maret. Perusahaan masih menyelidiki penyebab kebakaran dan pencarian empat kru yang hilang masih berlanjut.

"Ini adalah kebakaran yang sangat serius. Pada tahap ini kita belum percaya sepenuhnya bahwa api disebabkan oleh kesalahan dalam konstruksi kapal," kata juru bicara perusahaan tersebut. 

Kapal Maersk itu diketahui dalam perjalanan dari Singapura menuju Suez. Dua kru yang dievakuasi mendapat  bantuan medis di kapal kontainer lain dalam perjalanan ke Kolombo, Sri Lanka.

Ada 27 kru di kapal tersebut, yakni 13 warga India, sembilan dari Filipina, dua warga Thailand dan masing-masing dari Rumania, Afrika Selatan dan Inggris.

Maersk tidak mengungkap identitas keempat kru yang hilang tersebut, namun keluarga mereka telah diberitahu.

sumber: inews

Tidak ada komentar:

Posting Komentar